Senin, 23 November 2015

TEKS BERITA



PERINGATAN HUT SMADA
(oleh Ayu Dian Lestari XII IPS 3)

          Ahad (18/10/2015) gelaran hari ulang tahun SMAN 2  Magelang (HUT Smada) dimulai. Hajatan peringatan itu dibuka secara resmi ole Drs. M. Ambar Waluyo, Plh. Kepala SMAN 2 Magelang dalam bentuk upacara di lapangan tengah SMAN 2 Magelang.
          Dalam rangka peringatan HUT Smada dengan tema “Passion for Bright Future”, OSIS Smada mengadakan berbagai lomba, lomba puisi, macapat, story telling, fashion show, menggambar, dan mewarnai. Perlombaan ini diikuti oleh berbagai sekolah dari tingkat TK,SD, dan SMP/Mts baik dari Kota maupun Kabupaten Magelang. Tidak semua lomba boleh diikuti oleh semua peserta. Lomba mewarnai dan fashion show diikuti oleh anak-anak TK. Untuk siswa-siswa SD lomba yang boleh diikuti yaitu lomba menggambar dan mewarnai, serta untuk siswa-siswi SMP/Mts yaitu lomba macapat, puisi, story telling, dan menggambar. Semua perlombaan tersebut dimulai pada pukul 09.00 WIB yang bertempat di kelas X MIA 1 sampai 6 dan kelas XII IPA 1 sampai 3.
          Dalam pelaksanaan perlombaan ini sebagian guru SMAN 2 Magelang ikut berpartisipasi menjadi juri lomba, seperti Ibu Rosyida, Ibu Eka Kristiani dan Ibu Lestari. Semua peserta mengikuti perlombaan dengan hati senang, penuh kreativitas, dan penuh sportivitas.
      Setelah mereka selesai mengikuti perlombaan, sembari menunggu pengumuman hasil perlombaan sebagian peserta menuju stand yang telah disediakan oleh panitia di lapangan basket guna membeli makanan maupun minuman. Selain menuju stand, terdapat berbagai siswa yang mengikuti kuis yang diadakan oleh panitia di panggung Smada. Bagi siswa yang berhasil menjawab kuis dengan benar akan memperoleh hadiah yaitu mug. “Ayo kita ikut itu biar kita dapat hadiah!!!!” ujar salah satu peserta lomba mewarnai kepada peserta lomba menggambar.
     Tibalah pukul 12.00 WIB pengumuman hasil perlombaan akan dibacakan oleh panitia yaitu Putri Pradana. Semua peserta memperhatikan dan mendengarkan dengan saksama, berharap mereka menang. Bagi peserta yang menang akan mendapatkan piala yang diserahkan oleh perwakilan juri. Setelah pengumuman selesai, peserta lomba bergegas pulang dengan penug sportivitas baik mereka yang menang maupun tidak. Mereka pulang dengan membawa pengalaman yang luar biasa.

1 komentar:

  1. OK, terima kasih. Masih banyak tugas yang belum Anda setorkan: teks sejarah orang dekat, teks sejarah situs (kelompok), iklan

    BalasHapus